Artikel Rohani | Kesehatan | Tips dan Trik

Ucapan Ulang Tahun Katolik Untuk Ayah

Ayah adala sosok yang selalu mendukung dan menuntun kita, ia memberikan kita arahan ketika kita salah arah dalam menjalani hidup. 

Ayah memberikan dukungan yang penuh kepada kita. Karena itu di hari ulang tahunnya dengan usianya yang semakin bertambah, patutlah kita memuji dan bersyukur kepada Allah, sebab Dia telah memberikan seorang sosok yang baik dalam hidup kita.


Ucapan & Contoh doa


  • Setiap hari saya mampu menghadapi kenyataan hidup dimana engkaulah yang memeliharaku. Saya bersyukur kepada Allah yang mahabaik sebab telah memberiku seorang ayah yang baik yang selalu mencintaiku. Selamat ulang tahun ayah.



  • Ayah engkau yang terbaik, engkau orang hebat. Dihari kebahagiaanmu aku mengucapkan syukur dan terima kasih kepada keluarga Kudus Yesus, Maria dan Santo Yosef dan kepada Allah yang mahakuasa yang telah memberikan perlindungan. Semoga Roh Kudus Tuhan terus membimbing Ayah dalam sehat dan terang. Dan semoga Tuhan mengabulkan semua permohonan ayah untuk hari-hari yang akan datang. Selamat ulang tahun ayah. Sehat selalu...ayah sayang.



  • Hari ini, aku mengirimkan doa dan kehangatan cinta untukmu, sebab engkau yang memberikan banyak pengalaman dan pemahaman. Tentang bagaimana seharusnya aku menjalani hidup ini, dengan penuh kesetiaan dalam cinta. Engkau-lah pahlawan perjuangan dalam hidupku, dan panutan akan segala-galanya bagiku. Hari ini adalah pemberian Tuhan yang sangat istimewa. Sebab itu aku berterima kasih kepada-Nya dari lubuk hatiku yang paling dalam karena telah melindungi dan menjaga ayahku selalu. Happy Birthday ayah Panjang umur, sehat, sejahtera dan bahagia selalu.


  • Ayah tersayang, saya bersyukur kepada Tuhan yang mahabaik. Semoga Putera-Nya Yesus Kristus memberikan cahaya cinta dan kasih-Nya kepadamu. Semoga Ia melimpahkan  kepadamu sukacita dan kedamaian. Dan semoga kedamaian dan sukacita ini selalu bersamamu sampai akhir zaman. Amin. Selamat Ulang tahun ayah.



  • Semoga ayah tidak pernah berputus asah atau kehampaan dalam menjalani dan memperjuangkan hidup. Semoga ayah menikmati kehidupan yang indah ini dengan penuh kebahagiaan dan kemakmuran. Ayahku yang baik, selamat ulang tahun ya.



  • Hal yang paling indah dan berharga dalam hidup adalah kedamaian dan kebahagian dan inilah yang saya doakan kepada Yesus Kristus di hari ulang tahunmu, ayahku sayang. I Love You.



  • Hari ini aku bersyukur kepada-Mu atas segala kebaikan-Mu dan segala karunia yang telah diKau limpahkan kepada ayahku tersayang. Aku mohon kepada-Mu jagalah dia selalu, jangan Engkau membirkannya menjauh dari-Mu. Berikan padanya kesehatan dan panjang umur. Semoga Engkau, ya Allah yang Mahabaik menjaganya selalu dihari-hari sepanjang hidupnya. Terbaik buatmu ayahku....

Demikian ucapan dan contoh doa di hari ulang tahun ayah. Semoga bermanfaat
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terbaru